Barang dan Nilai Guna (utility)

 Barang dalam kehidupan sehari-hari dapat ditingkatkan kegunaannya (kepuasannya = .satisfaction), bila mengalami atau diadakan perubahan. Yang dimaksud dengan Utility adalah kemampuan suatu barang atau jasa memberikan kepuasan atau nilai guna untuk memenuhi kebutuhan manusia. Utility rneliputi element utility (kegunaan dasar), utility of form (kegunaan bentuk), utility of place (kegunaan tempat), utility of fime (kegunaan waktu), utility of ownership (kegunaan hak milik), utility of position (kegunaan posisi), utility of services (kegunaan pelayanan), utility of performance (kegunaan dari penampilan).
Tujuan, Sasaran, dan Metode ilmu Ekonomi
Tujuan ilmu ekonomi adalah mempelajari cara-cara yang harus ditempuh oleh manusia dalam memenuhi kebutuhannya. Sasaran utama ilmu ekonomi ialah kemakrnuran dan metode ilmu ekonomi ialah cara yang ditempuh dalam penelitian tentang bagairnana agar kebutuhan yang sifatnya tidak terbatas mampu terpenuhi dengan sarana yang terbatas. Metode ilmu ekonomi ini timbul untuk memecahkan rnasalah-masalah ekonomi yaitu keseimbangan antara faktor kebutuhan dan alat pemuas kebutuhan. Metode-metode tersebut antara lain, metode deduksi dan metode induksi (empiris). Metode deduksi rnerupakan suatu cara penelitian
yang didasarkan atas dalil-dalil pokok (ekonomi), yang kemudian menurut pemikiran yang logis dicoba ditarik kesimpulan dari peristiwa yang umum ke peristiwa yang khusus. Sedangkan metode induksi atau metode empiris merupakan suatu cara penelitian yang berpangkal pada kejadian ekonomi. Kejadian­-kejadian tersebut disusun secara sistematis dan dipelajari untuk memperoleh kesimpulan yakni dari peristiwa yang khusus disimpuilkan ke peristiwa yang umum.